Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

MPLS SMA KRISTEN PAYETI


Sumba Timur, Cakrawala NTT

Senin (18/7/2016) hingga Rabu (20/7/2016) SMA Kristen Payeti, Kabupaten Sumba Timur, mengadakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Menurut Ketua Pantia MPLS, Maria Anggreni Wudi, S.Pd., MPLS bertujuan agar siswa baru mengenal lingkungan sekolah dan warga sekolah lain. Selain itu mereka (siswa baru) juga dapat mengenal cara belajar efektif, sarana dan prasarana yang ada, serta tata tertib sekolah.

Proses pelaksanaan MPLS SMA Kristen Payeti yang diikuti 240 siswa baru berjalan dengan baik dan lancar. Dalam kegiatan tersebut terdapat sejumlah materi yang diberikan bagi siswa baru di antaranya paparan kebijakan kepala sekolah, Yayasan Persekolah Masehi di Sumba (Yapmas), kurikulum, kesiswaan, materi pendidikan karakter bangsa, penyuluhan mengenai kenakalan siswa, lomba debat Bahasa Indonesia, belajar lagu mars SMA Kristen Payeti, serta “games” ringan yang meningkatkan kerja sama dan keakraban di antara siswa baru.

Selain siswa baru, pelaksanaan MPLS ini melibatkan sejumlah guru pendamping serta panitia. Hadir pula sejumlah narasumber dari luar seperti aparat Polres, dokter, serta perawat yang membawakan materi tentang kenakalan remaja dan pola hidup sehat.

Kegiatan ini mendapat antusias dari perserta, seperti yang diungkapkan Irena Juana Lomi. Menurutnya, MPLS sangat bermanfaat khususnya bagi siswa baru karena mereka bisa mengenal sekolah dan lingkungannya. “Saya senang mengikuti MPLS ini karena banyak hal yang saya dapat sebagai bekal untuk belakar saya di sekolah ini,” tutur Irene. (Ricard Randjapati, Anggreni R. Odu, Fanda Grazella, Yulvianus R. U. Ndepu; siswa SMA Kristen Payeti – kontributor)  





Post a Comment

0 Comments