Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

SMA NEGERI 2 KOMODO LUNCURKAN WEBSITE, BULETIN LINTAS, DAN PROGRAM VOKASI AKADEMIK SEKOLAH

 

Foto : Dokumentasi Kegiatan SMA Negeri 2 Komodo.

Manggarai Barat, CAKRAWALANTT.COM - Dalam mendukung misi menuju Sekolah Merdeka Belajar, Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Komodo meluncurkan Website, Buletin LINTAS, dan Program Vokasi Akademik Sekolah, Senin (20/6/2022). Seremonial peluncuran tersebut dihadiri oleh Koordinator Pengawas (Korwas) SMA/SMK/MA dan SLB Kabupaten Manggarai Barat, Ketua PGRI Kabupaten Manggarai Barat, Direktur Lembaga Yakines, Perwakilan SMP Negeri 2 Komodo, Pengurus Komite SMA Negeri 2 Komodo, Dewan Guru, dan peserta didik SMA Negeri 2 Komodo.

 

Dalam arahan pembukanya, Ketua Panitia Penyelenggara, Albertus Y. Daventus memberikan apresiasi bagi semua pihak yang telah mendukung proses pelaksanaan kegiatan peluncuran Website, Buletin LINTAS, dan Program Vokasi Akademik Sekolah tersebut dengan caranya masing-masing. Ketiga program yang diluncurkan tersebut, terangnya, merupakan bentuk upaya SMA Negeri 2 Komodo dalam mendukung kegiatan pembelajaran yang terjadi di dalam kelas. Hal itu, sambungnya, dapat sejalan dengan Model Kurikulum Merdeka yang akan diterapkan pada Kalender Kurikulum Pendidikan di Tahun Pelajaran 2022/2023 (Juli 2022) mendatang.

 

Model pendidikan zaman sekarang mesti disesuaikan dengan perkembangan yang ada. Literasi itu tidak hanya di kelas, tetapi juga di luar kelas dengan memanfaatkan sumber daya yang ada,” tukas Albertus.



Sementara itu, dalam sambutannya, Kepala SMA Negeri 2 Komodo, Kornelis Joni menegaskan bahwa kehadiran website sekolah merupakan bagian dari upaya SMA Negeri 2 Komodo dalam menjawabi tantangan pembelajaran abad 21 yang kerap menggunakan media berbasis digital. Hal itu, ujarnya, dapat mengakrabkan guru dan peserta didik melalui layanan pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).

 

Segala program sekolah yang sejalan dengan Merdeka Belajar ini ke depannya diharapkan mampu menghasilkan lulusan peserta didik dari SMA Negeri 2 Komodo dengan skill dan pengetahuan vokasi dan literasi yang luas dan memadai sehingga nantinya diharapkan mampu bersaing dalam dunia kerja. Di samping itu, juga menjadi solusi atas tantangan dan tuntutan kerja sekarang ini, dimana skill dan kecakapan tertentu adalah modal yang menjanjikan dan sangat dibutuhkan,” imbuh kornelis

 

Selain itu, terang Kornelis, Buletin LINTAS merupakan media penyalur gerakan literasi di kalangan guru dan peserta didik, sehingga bakat dan minat menulis dapat diekspos melalui media tersebut. Ke depannya, lanjut Kornelis, pihak sekolah akan menjalin kerja sama dengan beberapa sekolah tetangga untuk menerbitkan buletin secara bersama-sama.

 

Harapannya dalam kurun waktu satu hingga dua tahun ke depan website sekolah sudah bisa menjadi rumah belajar bagi komunitas pendidikan SMA Negeri 2 Komodo. Di dalamnya dihadirkan rupa rupa fitur yang mendukung kegiatan belajar mandiri siswa, seperti video pembelajaran, materi pembelajaran, dan asesmen hasil karya guru. Bagi lembaga, kehadiran website memberi kemudahan dalam memberikan informasi kepada masyarakat, sarana promosi, juga memudahkan GTK dalam mengomunikasikan perangkat pembelajaran,” tambah Kornelis.

 

Untuk diketahui, Program Vokasi Akademik Sekolah yang diluncurkan tersebut terwujud dalam 3 program ekstra unggulan, yakni Budidaya Tanaman Hortikultura, Keterampilan Pengguanaan TIK, dan English for Tourism.



Sedangkan, Korwas SMA/SMK/MA dan SLB Kabupaten Manggarai Barat, Paulus Hansko memberikan apresiasi bagi SMA Negeri 2 Komodo yang berani menampilkan sesuatu yang baru dan berbeda guna mengambil langkah yang signifikan dalam meningkatkan mutu pendidikan.

 

“Merdeka Belajar itu akan nihil tanpa adanya feedback melalui inovasi seperti Program Vokasi Akademik, Website dan Buletin Sekolah. Saya bangga dengan sekolah ini. Ini merupakan langkah perubahan yang tepat dan perlu dimanfaatkan dengan baik dan bertanggung jawab,” tukas Paulus

 

Pantauan media, kegiatan tersebut berlangsung secara tatap muka setelah acara pembagian rapor dan pengumuman liburan untuk peserta didik dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes). (Varil/Frein/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments