Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

PPMN DAN UMA REMA CLASS GELAR PELATIHAN JURNALISTIK

 

Foto : Dokumentasi Kegiatan.


Ende, CAKRAWALANTT.COM - Perkumpulan Penulis Motivator Nasional (PPMN) bekerja sama dengan Uma Rema Class menggelar Pelatihan Dasar-Dasar Jurnalistik di Laboratorium Fakultas Pertanian Universitas Flores (Unflor), Ende selama 2 hari, yakni Jumat-Sabtu (3-4/6/2022). Kegiatan yang mengusung “Menulis, Mengukir Peradaban” tersebut turut dihadiri oleh Pimpinan Redaksi (Pimred) Media GlobalFlores.com, Romualdus Pius, S.I.Kom selaku Narasumber; Ketua Umum Uma Rema Class, Virgilius Rovanda Putra; serta para mahasiwa yang berasal dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ekonomi, Fakultas Pertanian, dan Fakultas Teknologi Informasi Uniflor Ende.

 

Dalam pemaparan materinya, Romualdus mengungkapkan bahwa pengetahuan dan pengalaman di bidang jurnalistik sangat dibutuhkan oleh seorang jurnalis (wartawan). Seorang jurnalis, ujarnya, harus memiliki beberapa aspek utama di dalam dirinya, yakni skeptis, bertindak, berubah, serta seni dan profesi. Selain itu, sambung Romualdus, teknik mencari dan menulis berita juga harus dikuasai oleh seorang jurnalis.

 

Ia menerangkan bahwa berita merupakan laporan kejadian atau fakta yang bersifat aktual, menarik, dan memiliki nilai yang penting. Nilai yang terkandung di dalam berita, imbuhnya, bersifat objektif, aktual, luar biasa, familiar, dan penting. Sedangkan, sumber berita, sambung Romualdus, dapat diperoleh dari proses observasi, wawancara, penelitian, dan partisipasi langsung.



“Seperti tubuh kita, berita juga mempunyai bagian-bagian, diantaranya, judul atau kepala berita (headline), baris tanggal (dateline), teras berita (lead), tubuh berita (body). Untuk itu, sebuah berita harus memuat fakta yang di dalamnya terkandung unsur-unsur 5W + 1H, yakni who (siapa yang terlibat di dalamnya), what (apa yang terjadi di dalam suatu peristiwa), where (dimana terjadi peristiwa itu), why (mengapa peristiwa itu terjadi), when (kapan terjadinya), how (bagaimana terjadinya). Dan yang terakhir, adanya jurnalisme warga,” .

 

Sementara itu, kepada media ini, Virgilius selaku Ketua Uma Rema Class menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan aktivitas perdana yang dilakukan oleh pihaknya untuk menciptakan wadah belajar bagi setiap anggota, termasuk dalam bidang jurnalistik. Kegiatan tersebut, ujarnya, akan dipublikasikan di setiap media sosial.

 

“Untuk hari pertama ini, kegiatan dengan materi Dasar-Dasar Jurnalistik tentunya kami merasa senang karena ini merupakan kegiatan perdana kami yang selama ini sangat kami rindukan. Di dalam wadah kami dimana dituntut kemudian kami bisa menjadi seorang jurnalis yang mana di sela-sela kegiatan kami laksanakan selama hanya sebatas dipublikasikan di facebook atau whatsapp kami masing-masing,” katanya.  



Virgilius berharap agar dengan terselenggaranya kegiatan tersebut, para peserta mampu mendalami aktivitas dan teknik jurnalistik secara baik, sekaligus mengakses dan melaporkan kejadian atau peristiwa di sekitarnya melalui pemberitaan yang berkualitas. (Jamil/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments