Lewoleba, Cakrawala NTT
Filomena Mole Kamalera |
Nama lengkapnya Filomena
Mole Kamalera. Ia lahir di Waiklibang, pada tanggal 8 Maret 1999. Gadis cantik yang
biasa disapa Felly ini merupakan siswa SMAN I Nubatukan, yang saat
ini duduk di kelas XII IPA I. Felly adalah wakil ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah
(OSIS) dan termasuk salah satu bintang di SMAN I Nubatukan.
Siswi yang punya senyuman manis
ini sering menorehkan prestasi di setiap perlombaan mulai dari tingkat sekolah,
tingkat kabupaten sampai pada tingkat Provinsi. Terbaru, Felly mengikuti lomba pidato tingkat provinsi di Kupang pada 31 Juli 2016 dan
mendapat juara Harapan I.
Menurut Guru
Pembimbing, Belandina Lewotan, S.Pd., potensi yang
ada pada Felly luar biasa dan jika dikembangkan mampu untuk meraih prestasi yang
lebih baik lagi. Namun prestasi yang telah diraihnya tidak terlepas dari
kerja keras dan kedisiplinan dirinya.
Menurut
Felly, prestasi yang diraihnya tidak lepas dari doa
dan dukungan dari orangtua, guru, teman-teman, serta latihan dan ketekunannya. Dan yang
lebih penting menurut Felly adalah Doa.
Melihat
latar belakang keluarga Felly, walaupun tanpa kehadiran seorang Ayah, itu bukanlah
suatu halangan baginya untuk berprestasi dan menorehkan namanya disetiap
perlombaan yang ia ikuti. “Apapun yang saya lakukan sekarang, pasti ayah akan
tersenyum bangga melihatku dari surga,” kata Felly.
Prestasi dan
keberhasilan yang diraih Felly tentu dapat menginspirasi generasi-generasi muda. Kita bias belajar agar
dapat melakukan yang lebih baik lagi kedepannya, baik bagi
diri sendiri maupun bagi orang lain. (Kontributor SMAN I Nubatukan; Katarina, Ema,
Paula, Leni, dan Isidorus)
Filomena Mole Kamalera dan teman-teman bersama crew MPC NTT |
0 Comments