Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

MI DARUL HIJRAH MADANI KOTA KUPANG GELAR WORKSHOP IKM

 

(Foto: Suasana Workshop Implementasi Kurikum Merdeka di MI Darul Hijrah Madani Kota Kupang)


Kota Kupang, CAKRAWALANTT.COM - Guna mewujudkan Merdeka Belajar dalam proses pendidikan, MI Darul Hijrah Madani Kota Kupang menggelar Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) selama 2 hari, yakni Kamis-Jumat (15-16/12/2022). Penyelenggaraan workshop yang melibatkan seluruh guru di sekolah tersebut bertujuan untuk memperkenalkan produk media inovasi dan melatih keterampilan guru dalam menerapkan media-media tersebut di era digital saat ini. Hal itu bisa dilakukan dengan memanfaatkan beberapa aplikasi, seperti Canva, Autoplay, Kinemaster, dan Quizizz.   

 

Menurut Narasumber workshop, Budi Kurniawan, S.Pd.,M.Pd., perkembangan globalisasi saat ini sangat berpengaruh pada dunia pendidikan, terkhususnya proses pembelajaran, sehingga dibutuhkan inovasi-inovasi kreatif dari para guru selaku pendidik untuk menyesuaikan praktik mengajar dengan perkembangan terkini. Lebih jelasnya, papar Budi, inovasi yang berlangsung di dalam dunia pendidikan merupakan perubahan yang baru dan kualitatif, sebab berbeda dari berbagai inovasi sebelumnya. Saat ini, sambungnya, dunia pendidikan harus memanfaatkan teknologi untuk memberikan kontribusi yang nyata.  

 

“Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang begitu pesat, memberikan tugas tersendiri bagi setiap guru agar dapat memanfaatkannya sebagai sumber untuk memberikan suatu inovasi atau perubahan dalam proses pembelajaran. Tidak hanya itu saja, para guru juga dapat mengembangkannya menjadi suatu media yang menarik melalui aplikasi atau teknologi yang tersedia. Hal tersebut dapat memberikan dampak positif bagi para guru dalam mengembangkan kreativitas diri serta memberikan kesan aktif dalam melaksanakan proses pembelajaran di saat sekarang ini,” ungkap Dosen PGSD Universitas Muhammadiyah Kupang tersebut.

 

Budi berharap agar melalui penggunaan teknologi, proses pendidikan bisa berlangsung secara menyenangkan, kreatif, efisien, menarik, dan mudah dipahami oleh peserta didik. Pemanfaatan media dalam kegiatan mengajar, tegasnya, dapat memberikan akses bagi gagasan-gagasan baru, seperti cara belajar, cara mengakses informasi yang sulit ditemukan, dan bagaimana menyajikan informasi dengan menggunakan media pembelajaran yang berbeda.

 

Dengan memanfaatkan penggunaan multimedia, khususnya media pembelajaran, dalam pendidikan, baik guru maupun peserta didik dapat menambah pengalaman baru secara maksimal. Kesempatan guru dan peserta didik untuk mendapatkan materi pembelajaran yang lebih komunikatif dan menyenangkan akan lebih tersaji apabila diterapkannya suatu inovasi dalam proses pembelajaran. Dengan demikian, penggunaan aplikasi Autoplay, Canva, Kinemaster, dan Quizizz sangat tepat bagi perkembangan pendidikan baik guru maupun peserta didik di sekolah,” tambah Budi.

 

Sementara itu, Kepala MI Darul Hijrah Madani Kupang, Moh. Aziz Anwar, sangat mengharapkan agar pelaksanaan workshop tersebut bisa memberikan dampak yang positif bagi para guru. “Semoga dengan pelatihan-pelatihan seperti ini memberikan angin segar bagi guru dalam mengembangkan diri untuk mampu menghadirkan proses pembelajaran yang menyenangkan dan tidak membuat peserta didik bosan dan jenuh lagi dengan inovasi media yang didapatkan selama pelatihan berlangsung,” sambungnya.

 

Untuk diketahui, dewasa ini, para guru harus menyesuaikan diri dengan perkembangan era digital, sehingga keterampilan dalam menggunakan aplikasi-aplikasi tertentu sangat penting ditingkatkan guna menciptakan perubahan atau inovasi dalam proses pembelajaran. Produk pengembangan media pembelajaran dapat dilakukan melalui Aplikasi Autoplay, Canva, Kinemaster, dan Quizizz guna memfasilitasi para guru dalam menciptakan inovasi pembelajaran, sekaligus memberikan pengetahuan, baik itu ranah kongnitif, efektif, dan psikomotor. (Faujiah Bakri/MDj/red)


Post a Comment

1 Comments