Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

SMPN TUMU DAN SMPN SATAP SUPUL GELAR BIMTEK IKM

 

(Foto: Para guru sedang mengikuti Bimtek IKM di Aula SMPN Tumu, TTS)


TTS, CAKRAWALANTT.COM - Guna meningkatkan kompetensi dan kemampuan guru dalam proses pembelajaran di sekolah, Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) Tumu dan SMPN Satap Supul, Timor Tengah Selatan (TTS), menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) bagi para guru selama 3 hari, yakni Selasa-Kamis (8-10/11/2022) di Aula SMPN Tumu.

 

Kepada media ini, Minggu (13/11/2022), Kepala SMPN Tumu, Orance F. Mnune, menerangkan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan pemahaman para guru terkait IKM, sehingga dapat tumbuh dan berkembang sesuai perubahan kurikulum yang berlaku..



“Kegiatan ini penting dan bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan pemahaman para guru terkait IKM. Ini sangat berguna agar para guru bisa menyesuaikan diri dengan perubahan kurikulum yang berlaku. Hal itu juga akan bermanfaat bagi para peserta didik agar dapat berdaya saing,” ungkapnya.

 

Ia menambahkan terdapat 27 orang guru yang berpartisipasi di dalam kegiatan Bimtek terkait IKM tersebut. Bimtek tersebut, jelasnya, dipandu oleh 3 Narasumber yang berkompeten di bidangnya, yakni Dra. Debora O. Daniel, Drs. Yoram Nakamnanu, dan YR. Eko Budi Siswanto, S.Pd.,Kim.



Sementara itu, YR. Eko Budi Siswanto, selaku salah satu Narasumber, mengatakan bahwa Profil Pelajar Pancasila perlu diketahui bersama. Selain itu, tambahnya, para guru wajib memahami bagaimana penerapan merdeka belajar, merdeka mandiri, dan merdeka berubah.

 

Sedangkan, salah seorang guru yang enggan menyebutkan namanya mengaku senang dengan adanya kegiatan Bimtek tersebut. “Kami bisa berupaya untuk selalu berkembang sesuai perubahan kurikulum karena selama ini dengar dan baca mengenai Implementasi Kurikulum Merdeka, namun alangkah baiknya dilakukan kegiatan supaya duduk bersama, berbagi pengalaman antar guru, serta narasumber dengan guru,” ungkapnya. (Albert Baunsele/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments