Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

PERINGATAN HGN DI SMA NEGERI WEBRIAMATA BERLANGSUNG MERIAH

 

(Foto: Para guru SMA Negeri Webriamata saat mengikuti peringatan Hari Guru Nasional)


Malaka, CAKRAWALANTT.COM - Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri Webriamata, Kabupaten Malaka, berlangsung secara meriah, Jumat (25/11/2022). Rangkaian acara diawali dengan upacara bendera yang dipimpin langsung oleh Kepala SMA Negeri Webriamata, Natalia Luruk Nahak, S.Pd., serta dilanjutkan dengan berbagai kegiatan, seperti pembacaan puisi, grup vokal, dan tarian kreatif.

 

Dalam amanatnya, Natalia membacakan Surat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terkait HGN. Ia mengatakan bahwa para guru harus mampu berinovasi, berkolaborasi, dan tetap semangat dalam memulai merdeka belajar. Para guru, tambahnya, harus terbuka dan saling belajar satu sama lain untuk memulai hal baru.



Guru-guru sudah luar biasa di sekolah ini, sebab tanpa mereka, sekolah ini tidak menjadi apa-apa. Dengan adanya HGN ini, saya mau mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu guru yang sudah setia menjalankan tugas selama ini,ungkapnya.

 

Setelah upacara bendera selesai, Anselma Prisila Fahik, peserta didik kelas XII MIPA 1 SMA Negeri Webriamata, membacakan sebua puisi berjudul “Terima Kasih, Guruku”. Alunan kata yang teduh dalam puisi tersebut membuat seluruh guru tersentuh dan turut menitihkan air mata. Pasca pembacaan puisi, jajaran Pengurus OSIS SMA Negeri Webriamata membawakan kue untuk dipersembahkan kepada para guru melalui Kepala SMA Negeri Webriamata sebagai tanda perayaan bersama atas HGN. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan grup vokal dan pergelaran tarian kreatif yang dibawakan oleh para guru untuk dinilai dan diberikan reward sebagai apresiasi.  



Pada kesempatan lain, Ofrid, perwakilan peserta didik kelas XII IPS, menyampaikan limpah terima kasih kepada para guru yang telah memberikan teladan, semangat, dan dorongan yang luar biasa bagi semua peserta didik untuk menjadi lebih baik. Dirinya berharap agar para guru bisa terus melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara baik.

 

Harapannya, semoga guru-guru di SMA Negeri Webriamata ini terus memaknai setiap tugas yang dilaksanakan dengan tulus. Kami sangat merasakan sentuhan dan kasih sayang dari para guru. Semoga jasa baik para guru bisa dibalas oleh Tuhan melalui tangan para pemegang tampuk pemerintahan,” ujarnya. (Felix Natu/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments