Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

PESERTA DIDIK SMK NEGERI 1 KOTA TAMBOLAKA IKUTI PELATIHAN JURNALISTIK

 

(Foto: Para peserta didik SMK Negeri 1 Kota Tambolaka saat sedang mendengar pemaparan materi)


Sumba Barat Daya, CAKRAWALANTT.COM - Guna meningkatkan pengetahuan dan kreativitas dalam menulis, peserta didik SMK Negeri 1 Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, mengikuti pelatihan jurnalistik, Selasa (13/9/2022). Kegiatan yang didukung oleh Cakrawala NTT tersebut diikuti oleh 50 orang peserta didik SMK Negeri 1 Kota Tambolaka serta dibuka secara resmi oleh Kepala SMK Negeri 1 Kota Tambolaka, Yos Yingo Bani, Senin (12/9/2022).

 

Kegiatan pelatihan jurnalistik tersebut dipandu secara langsung oleh Formator Literasi Cakrawala NTT, Mario Djegho. Dalam pemaparan materinya, Mario menjelaskan beberapa hal terkait kegiatan jurnalistik, wadah jurnalistik, para pelaku jurnalistik, dan cara menulis berita secara sederhana.

 

Menurut Mario, kegiatan jurnalistik merupakan salah satu aktivitas mencari, mengumpulkan, dan menulis informasi-informasi tentang kejadian, peristiwa, sosok (individu), dan sebagainya yang benar-benar terjadi. Informasi tersebut, terangnya, kemudian dibuat dan dipublikasikan dalam bentuk berita. Proses pemberitaan tersebut, sambungnya, berguna untuk menyampaikan ha-hal yang aktual dan faktual kepada masyarakat luas.

 

“Dalam kaitannya dengan workshop literasi berupa pelatihan jurnalistik ini, para peserta diarahkan dan diwajibkan untuk mampu melakukan kegiatan jurnalistik. Nantinya, melalui kegiatan jurnalistik tersebut, mereka mampu mengumpulkan dan menulis berbagai informasi tentang kegiatan sekolah untuk dipublikasikan dalam bentuk berita,” jelas Mario.



Setelah menjelaskan materi-materi terkait jurnalistik, Mario lalu mengarahkan para peserta untuk membuat rancangan berita terkait kegiatan di hari tersebut. Setelah itu, para peserta diminta untuk menyusun sebuah berita sederhana sesuai rancangan yang telah dibuat sambil dibimbing dan didampingi. (Yuliana Aprisliana Bili, Siswa Kelas XI Jurusan Multimedia SMK Negeri 1 Kota Tambolaka/MDj/red)  


Post a Comment

0 Comments