Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

PELAKSANAAN ANBK DI SMAN 2 MACANG PACAR BERJALAN BAIK


 


Manggarai Barat, CAKRAWALANTT.COM - Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di SMA Negeri 2 Macang Pacar, Manggarai Barat, berjalan dengan baik pada Rabu – Kamis (29-30/10/2021). Hal itu dituturkan oleh Kepala SMAN 2 Macang Pacar, Felisianus Jemarus, S.Pd. Kegiatan ANBK tersebut, ujarnya, dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang berlaku.


Felisianus menjelaskan ANBK tersebut bertujuan untuk mengembangkan kompetensi dan karakter peserta didik sebagai tujuan utama satuan pendidikan. Hal tersebut, imbuhnya, digelar berdasarkan Permendikbudristek No. 17 Tahun 2021, sehingga setiap satuan pendidikan dan dinas terkait bisa berfokus pada pengembangan sumber daya serta perbaikan mutu pembelajaran.


Lebih lanjut, terangnya, pelaksanaan ANBK tersebut juga disesuaikan dengan Petunjuk Teknis (Juknis) yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Melalui Juknis tersebut, ujarnya, pihak SMAN 2 Macang Pacar turut mengadakan simulasi dan geladi bersih sebelum pelaksanaan ANBK. Selain itu, sambungnya, pihak SMAN 2 Macang Pacar juga telah memiliki fasilitas penunjang yang cukup memadai, seperti komputer, listrik dan jaringan internet.  


Lancar Secara Teknis


Sementara itu, Proktor ANBK SMAN 2 Macang Pacar, Georgius Suryanto mengakui pelaksanaan ANBK yang diselenggarakan selama dua hari tersebut berjalan lancar secara teknis. Namun dalam pelaksanaannya, imbuh Georgius, stabilitas internet yang tidak menentu masih menjadi kendala klasik yang sering terjadi. Hal tersebut, sambungnya, bisa ditanggulangi oleh pihak penyelenggara sebab baiknya persiapan teknis hingga penguasaan dan pengoperasian komputer sesuai mekanisme ANBK.   


Pantauan media, pelaksanaan ANBK yang diawasi langsung oleh pengawas dari SMAN 1 Macang Pacar tersebut diikuti oleh 50 orang peserta didik, dimana 45 di antaranya adalah peserta ANBK dan 5 orang lainnya adalah peserta cadangan.


Berita dan Foto : Hironimus Deo

Editor : Mario Djegho (red)


Post a Comment

0 Comments