Kota Kupang, CAKRAWALANTT.COM – Tiga siswi SMPK St. Yoseph Naikoten Kupang berhasil mendapatkan beasiswa dari Bank NTT. Beasiswa itu diperoleh lantaran ketiganya telah menorehkan prestasi gemilang baik di tingkat sekolah, tingkat daerah maupun tingkat nasional. Ketiga siswi tersebut yakni, Liliane Gratia Immanuela Rondo, Scholastica Rendyta Ina Molan, dan Maria Novriana Salu.
“Mereka bertiga adalah siswi
berprestasi di sekolah ini. Liliane Gratia Immanuela Rondo menjuarai Putri
Cilik NTT 2020 dan Best Video Presentation dalam ajang Putri Cilik Indonesia, Scholastica
Rendyta Ina Molan adalah penggagas Pentas Seni Virtual SMPK St. Yoseph Naikoten
dan Maria Novriana Salu peserta Lomba Karya Tulis Ilmiah antar-SMP,” ungkap
Frater TOP SMPK St. Yoseph Naikoten, Fr. Gregorio Antonio Kanaf saat dihubungi
media ini, Senin (10/5/21).
Menurut Fr. Gregorio, pandemi Covid-19
tidak menjadi alasan bagi siswa-siswi di sekolah ini untuk terus berkreasi dan
meraih prestasi. “Pandemi bukanlah alasan. Siswa-siswi harus terus belajar dan
meraih prestasi. Semoga dengan menerima beasiswa ini, ketiganya semakin
termotivasi di dalam belajar dan berprestasi. Ini juga menjadi motivasi bagi
siswa-siswi lain agar terus giat belajar dan memperoleh prestasi,” paparnya.
Sementara itu, Scholastica Rendyta Ina
Molan saat dihubungi media ini mengaku senang dan bangga bisa mendapatkan
beasiswa dari Bank NTT ini. Dirinya tidak menyangka bisa mendapatkan beasiswa
ini.
“Saya tidak menyangka bisa dapat
beasiswa ini. Waktu frater hubungi saya bilang kamu dapat beasiswa dari Bank
NTT. Saya senang sekali dan merasa bangga. Ternyata apa yang saya buat selama
ini tidak sia-sia,” ungkapnya.
Siswi kelas VIII ini adalah penggagas
pentas seni virtual SMPK St. Yoseph Naikoten, Kupang. Menurutnya, ide dasar
dibuatnya pentas seni virtual ini agar siswa-siswi SMPK St. Yoseph Naikoten
tidak jenuh selama belajar dari rumah (BDR) semasa Covid-19 ini. Ide briliannya
ini mendapat sambutan positif dari pihak sekolah dan apresiasi dari Bank NTT
dalam bentuk beasiswa.
Ketiga siswi berprestasi ini menerima
beasiswa yang diserahkan langsung oleh Direktur Utama Bank NTT pada Kamis (06/5/21)
di Hotel Aston Kupang. Ketiganya didampingi oleh Fr. Gregorio Kanaf dan Ibu
Helena Verawati Tukan.
Berita: Baldus Sae
Foto: Humas SMPK St. Yoseph Naikoten
Kupang
0 Comments