Kupang, CAKRAWALANTT.COM - Menyambut pesta St. Arnoldus Janssen yang jatuh pada 15 Januari, Universitas Katolik Widya Mandira menyelenggarakan rangkaian misa Triduum (misa yang dilaksanakan selama tiga hari) pada 8 hingga 10 Januari 2025.
Misa Triduum pertama bertema “Berbela Rasa” dilaksanakan di Aula St. Hendrikus, dan dipimpin oleh Pater Agustinus Hironimus Dae Soro, SVD. Dalam khotbahnya, Pater Roni menekankan pentingnya saling merangkul satu sama lain dalam menjalani kehidupan sehari-hari dengan sikap murah hati dan toleransi yang kuat.
Sementara itu, dalam tema “Peziarah Harapan” pada misa Triduum hari kedua yang berlangsung di Kapela St. Arnoldus Janssen, kampus UNWIRA merdeka, Pater Roni mengajak seluruh Civitas Academica UNWIRA untuk mendalami nilai-nilai spiritualitas dari St. Arnoldus Janssen.
“Pengharapan yang tepat itu tidak mengecewakan karena kita berharap sepenuhnya kepada Allah. Namun, ketika kita berharap sepenuhnya kepada Allah, bukan berarti kita tidak mengalami tantangan dan cobaan. Kita akan terus mengalaminya, tetapi kita tidak mengalami ketakutan karena Allah bersama kita, sehingga Dia memampukan kita untuk menghadapi cobaan itu,” tuturnya.
Ia juga mengingatkan agar setiap individu menjadi peziarah yang membawa harapan bagi sesama, bukan karena kehebatan pribadi, melainkan karena iman kepada Tuhan.
Sebagai penutup, misa Triduum hari ketiga mengangkat tema, “Berjalan Bersama (Sinodalitas)” yang dipimpin oleh Pater Lambertus Sie, SVD., S.Fil., M.Th. Pater Lembertus mengajak seluruh Civitas Academica UNWIRA untuk berjalan bersama menjadi garam dan terang dunia.
“Kamu adalah garam dan terang dunia, maka itu mari memberikan rasa yang mendalam dengan hidup yang cerah karena kita diajarkan untuk membentuk jiwa dan karakter, maka inilah saatnya kita berpikir sebagai terang untuk menyinari jalan bersama," pungkasnya. (MDj/red)
0 Comments