Kupang, CAKRAWALANTT.COM - Universitas Katolik Widya Mandira mempromosikan universitasnya dalam Pameran Pendidikan yang dilaksanakan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Dili – Timor Leste, selama 3 hari, yakni 24-26 Oktober 2023.
Judita Terlita Elia Ta'u, salah satu pengunjung pameran, mengungkapkan ketertarikannya datang ke Pameran Pendidikan karena ingin berkuliah di Indonesia.
“Saya sangat ingin masuk ke UNWIRA, menurut saya pelayanannya bagus dan ramah, dan jurusan yang saya inginkan juga ada di sana,” jelasnya.
Menurutnya, ada beberapa kriteria yang perlu dipertimbangkan ketika memilih Perguruan Tinggi. Kriteria yang diungkapkan Judita tidak hanya seputar fasilitas, tetapi juga melibatkan pelayanan yang dianggap krusial dalam mendukung proses belajar mengajar bagi mahasiswa.
Ia menilai Pameran Pendidikan seperti ini memberikan bantuan yang signifikan bagi calon mahasiswa, membantu mereka dalam menentukan pilihan kampus yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan mereka.
Tidak hanya Judita, Zeferino Pereira do Rosário, turut memberikan apresiasi terhadap terselenggaranya Pameran Pendidikan tersebut.
“Menurut saya kegiatan ini sangat penting dalam membantu para calon mahasiswa mendapat informasi terkiat Perguruan Tinggi yang ada di luar Timor Leste, dalam hal ini Indonesia, sehingga ini juga menjadi kesemptan bagi calon mahasiswa untuk menentukan pilihan terbaik bagi masa depan pendidikan mereka,” tuturnya.
Zeferino juga mengatakan bahwa ini merupakan kesempatan yang baik untuknya karena ia bisa mendapat informasi yang lengkap dari setiap universitas yang hadir dan dapat memilih universitas yang diinginkannya.
“Saya memilih untuk berkuliah di UNWIRA karena saya lihat dia memiliki program-program yang bagus dalam mendukung proses pembelajaran mahasiswanya,” ungkapnya.
Ia berharap Pameran Pendidikan ini akan terus berlanjut, sehingga calon mahasiswa di Timor Leste dapat memiliki kesempatan untuk mengenal berbagai universitas dan menemukan universitas yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhannya. (Ocha Saru/MDj/red)
0 Comments