Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

DINAS NAKERTRANS ENDE GELAR KEGIATAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN VOKASI TAHUN 2022

 

(Foto: Dokumentasi Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Vokasi Tahun 2022 bersama Dinas Nakertrans Kabupaten Ende)


Ende, CAKRAWALANTT.COM - Guna meningkatkan kompetensi dan produktivitas tenaga kerja, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Kabupaten Ende menggelar Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Vokasi Tahun 2022 di Aula Kantor Dinas Nakertrans Kabupaten Ende, Senin (22/8/2022) lalu. Kegiatan pendidikan dan pelatihan vokasi tersebut bertujuan untuk melatih para pencari kerja yang berada di Wilayah Kabupaten Ende agar memiliki keterampilan dan kemampuan secara teknis dan kejuruan. Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Nakertrans Kabupaten Ende, Drs. Kapitan Lingga, saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (9/9/2022). Menurut Kapitan, keterampilan dan kemampuan teknis atau kejuruan berperan penting untuk pengembangan kemandirian dan potensi diri saat melamar atau melakukan pekerjaan.

 

“Kegiatan tersebut sudah dikurikulumkan oleh pemerintah, dalam hal ini oleh Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia, sehingga para peserta yang mengikuti kegiatan ini mempunyai dasar kemampuan dan teori sesuai dengan kejuruan yang dipilih dan tentunya para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut akan mendapatkan lebih banyak praktik, sehingga jebolan para pencari kerja yang mengikuti kegiatan ini setidaknya bisa berbuat banyak hal di luar sesuai dengan kejuruan yang dipilih,” ungkap Kapitan.

 

Kapitan menambahkan bahwa tidak menutup kemungkinan para pencari kerja bisa mengikuti pelatihan tersebut apabila telah memasuki usia 17 tahun ke atas asalkan memiliki ijazah terakhir. Kegiatan pendidikan dan pelatihan vokasi tersebut, terang Kapitan, akan dilaksanakan selama lebih dari 1 bulan dan para peserta pelatihan akan diberikan Sertifikat Tanda Lulus Pelatihan sebagai pegangan untuk berkompetensi di pasar kerja.

 

“Berharap dengan adanya pelatihan ini nantinya pihak Dinas Nakertrans akan berkomunikasi bersama semua kepala desa yang ada di Wilayah Kabupaten Ende agar bisa didata warga secara berkelompok untuk mengikuti pelatihan-pelatihan selanjutnya,” tambah Kapitan.



Animo Masyarakat yang Cukup Tinggi

 

Sementara itu, Kepala UPTD LLK Kabupaten Ende, Herman Kami, S.Sos., menjelaskan bahwa animo masyarakat untuk berpartisipasi sebagai peserta di dalam kegiatan tersebut terbilang cukup tinggi. Dari 25 paket kegiatan pendidikan dan pelatihan, jelasnya, pihak Dinas Nakertrans Kabupaten Ende diberikan kesempatan untuk menjalankan 15 paket dan telah berjalan 4 paket pendidikan dan pelatihan, yakni Kelas atau Kejuruan Roti Kue yang dilaksanakan selama 18 hari kerja, Kelas atau Kejuruan Menjahit selama 33 hari kerja, Kelas atau Kejuruan Kecantikan selama 33 hari kerja, dan Kelas atau Kejuruan Las selama 43 hari kerja.

 

“Ada beberapa kelas atau kejuruan yang belum dilaksanakan karena para peminat untuk mengikuti pelatihan masih kurang animonya. Sedangkan, untuk kegiatan pelatihan yang sudah berjalan itu 1 kelas berjumlah 16 orang yang sudah mengikuti seleksi, sehingga diharapkan para calon peserta pelatihan bisa bergabung di kelas pelatihannya nanti,” lanjut Herman.

 

“Pelatihan yang belum berjalan itu diantaranya, Kelas Meubeler 1 paket, Menjahit 2 Paket,  Kelas Roti Kue/Procesing 1 paket, Kerajinan Tangan 1 Paket, dan Kelas Otomotif 1 paket. Lalu untuk informasi kepada calon peserta yang mau mengikuti pelatihan selanjutnya bisa akses ke laman. www.Kemnaker.go.id,” tambahnya.



Untuk diketahui, adapun kegiatan pelatihan kejuruan yang dilaksanakan Dinas Nakertrans Kabupaten Ende, yaitu Kejuruan Tata Boga, Program Pelatihan Pembuatan Roti dan Kue, dan Kejuruan Garmen Apparel, serta Program Pelatihan Menjahit Pakaian dengan Mesin.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Nakertrans Kabupaten Ende, Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) beserta pegawai dan staff, serta para peserta pelatihan dari unsur masyarakat Kabupaten Ende. (Jamil/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments