Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

SMA NEGERI 1 SOE JUARAI GIBSON FUTSAL COMPETITION SMA/SMK SE-TTS

 

(Penyerahan hadiah dan piala kepada Tim Futsal SMA Negeri 1 Soe)


TTS, CAKRAWALANTT.COM - Tim Futsal Putera dan Puteri SMA Negeri 1 Soe menjuarai Gibson Futsal Competition SMA/SMK Se-Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) setelah mengalahkan semua lawannya dalam pertandingan yang digelar di Gedung Olahraga (GOR) Nekamese Soe selama 4 hari, yakni Rabu-Minggu (22-26/2/2023).

 

Rovis Selan, S.Pd., selaku Kepala SMA Negeri 1 Soe, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerja keras Tim Futsal Putera dan Puteri sehingga mampu memperoleh hasil yang memuaskan dan menggembirakan bagi seluruh warga sekolah.

 

“Sebagai warga sekolah ini kita hendaknya memiliki niat yang tulus dan berusaha untuk mengharumkan nama sekolah ini dengan hal-hal positif dan bermakna. Sebagai motivasi bagi tim yang telah berjuang memenangkan kompetisi tersebut dapat mengelola atau menggunakan hadiah yang diperoleh untuk kepentingan Tim Futsal Putera maupun Puteri, sedangkan pialanya yang disimpan di sekolah sebagai bukti prestasi yang telah diraih,” ujar Rovis.

 

Sementara itu, Nyongky Boimau, selaku Official Tim Futsal SMA Negeri 1 Soe, mengatakan bahwa ada 3 Tim Futsal  SMA Negeri 1 Soe yang ikut berkompetisi, yakni 2 Tim Putera dan 1 Tim Puteri. Ketiganya telah menampilkan permainan yang baik selama kompetisi berlangusng.


“Ketiga tim ini tampil sebagai yang terbaik, Tim Putera sebagai juara 1 dan 2, sedangkan Tim Puteri sebagai juara 1, serta SMA Negeri 1 Soe juga sebagai suporter terbaik karena selama kompetisi selalu memberikan dukungan dan tidak membuat kegaduhan atau menimbulkan kekacauan dengan tim dari sekolah lain yang ada TTS,” jelasnya.


 

“Terima kasih juga kepada pihak sekolah yang selalu memberikan dukungan, baik itu moril, materil, maupun spiritual sehingga bisa mencapai puncak dengan baik,” sambung Nyongky.

 

Sedangkan, Elyas dan Primus, dua guru sekolah tersebut, mengaku senang dan bangga dengan prestasi yang diraih Tim Futsal SMA Negeri Soe. “Kami senang dan bangga dengan prestasi ini karena putera juara 1 dan 2 sedangkan Puteri juga juara 1,” ungkap keduanya. (Albert Baunsele/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments