Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

CIVITAS AKADEMIKA SMA NEGERI 1 RAIJUA GELAR UPACARA PERINGATAN HARI PAHLAWAN

 

(Foto: Dokumentasi SMA Negeri 1 Raijua)


Sabu Raijua, CAKRAWALANTT.COM - Civitas Akademika SMA Negeri 1 Raijua menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2022 di halaman SMA Negeri 1 Raijua, Kamis (10/11/2022). Di bawah tema “Pahlawanku, Teladanku”, seluruh peserta didik, guru, dan tenaga kependidikan mengikuti seluruh rangkaian upacara yang dipimpin langsung oleh Kepala SMA Negeri 1 Raijua, Martinus Lay Wadu, S.Pd.

 

Dalam arahannya sebagai Pembina Upacara, Martinus membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia yang mengajak semua pihak untuk meneladani nilai-nilai perjuangan pahlawan yang telah berjuang mempertahankan keutuhan dan persatuan bangsa. Semangat, tekad, dan keyakinan para pahlawan, ujar Martinus, harusnya dapat menginspirasi dan menggerakkan semua pihak untuk mengalahkan musuh bersama saat ini, yakni kemiskinan dan kebodohan.



“Semangat, tekad, dan keyakinan pahlawan harusnya dapat menginspirasi dan menggerakkan  kita semua untuk mengemban misi bersejarah untuk mengalahkan musuh bersama yang sesungguhnya, yaitu kemiskinan dan kebodohan. Pada kesempatan ini juga, saya menyampaikan terima kasih kepada petugas upacara yang telah melaksanakan tugas dengan sangat baik,” ungkap Martinus.

 

Menggelar Tabur Bunga dan Konser Kebangsaan

 

Seusai upacara, seluruh peserta didik, guru, dan tenaga kependidikan SMA Negeri 1 Raijua menggelar “Tabur Bunga” di Dermaga Namo-Raijua. Pada kesempatan tersebut, Kepala SMA Negeri 1 Raijua mengajak semua pihak untuk menundukkan kepala dan menghaturkan doa sebagai bentuk penghormatan kepada seluruh pahlawan, sekaligus turut mendoakan para korban kecelakaan KMP Cantika Express 77 beberapa waktu yang lalu.



Selanjutnya, pada sore hari, digelar Konser Kebangsaan yang diikuti oleh seluru Civitas Akademika SMA Negeri 1 Raijua beserta Badan Pengurus Komite. Kegiatan tersebut menjadi acara penutup dari seluruh rangkaian Festival Bahasa, Seni, dan Ilmiah yang dimotori oleh Badan Pengurus OSIS SMA Negeri 1 Raijua Masa Bhakti 2022-2023.

 

Kepala SMA Negeri 1 Raijua beserta Wakil Ketua Komite, Krispari Mola Kore, mengaku bangga atas penyelenggaraan Festival Bahasa, Seni, dan Ilmiah tersebut. “Dengan adanya kegiatan ini, kita sebagai anak bangsa harus benar-benar meneladani nilai juang dari pahlawan sehingga kegiatan ini tidak hanya sekedar seremoni belaka. Berharap kepada peserta lomba juara untuk mengasah terus talenta yang ada agar menjadi pribadi yang berguna bagi diri sendiri, keluarga, masyarakat umum, serta bagi bangsa dan negara,” pungkas Martinus.




Untuk diketahui, pada acara penutupan tersebut, turut diumumkan daftar pemenang lomba Festival Bahasa, Seni, dan Ilmiah. (Ande/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments