Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

Awal September, PDAM Kabupaten Kupang Buka Unit di Semau

 Oelamasi, Cakrawala NTT

Johanis Silvester Ottemoesoe, S.E
Dalam kunjungan kerjanya ke Pulau Semau, Sabtu (23/7/2016), Direktur Umum PDAM Kabupaten Kupang, Johanes Silvester Ottemoesoe, memastikan bahwa awal September 2016, PDAM Kabupaten Kupang akan membuka satu unit di Semau.

Kepada Cakrawala NTT di ruangan kerjanya,  Johanes mengatakan, warga Semau umumnya mengeluh soal kekurangan air bersih. Keluhan itu direspon oleh Johanes dengan mengatakan bahwa PDAM akan segera membuka satu unit di Semau.

“Agustus nanti tim teknis kami akan turun ke lokasi (Semau) untuk meninjau kondisi di sana dan mempersiapkan berbagai hal yang perlu. Mudah-mudahan, awal September, unit PDAM Semau sudah bisa dibuka,” kata Johanes berkaitan dengan keluhan masyarakat Semau.

Persoalan air bersih, menurut Johanes, merupakan persoalan mendasar yang harus ditangani secara cepat. Karena itu pihaknya akan bekerja cepat sehingga persoalan masyarakat Semau bisa segera teratasi.

Masih dalam pandangan Johanes, Semau adalah wilayah dengan potensi laut (perikanan) yang sangat luar biasa. Yang perlu dilakukan adalah mengelolah potensi itu secara baik sehingga masyarakat bisa memporleh manfaat yang sebesar-besarnya demi mencapai kesejahteraan. Selain laut, potensi pariwisata juga cukup menjanjikan. Potensi itu, menurut Johanes, harus dikembangkan dalam bingkai budaya lokal sehingga menjadi sesuatu yang berguna tidak saja bagi kesejahteraan ekonomi tapi juga bagi kelangsungan budaya masyarakat Semau. (Yupiter Loinati)




Post a Comment

0 Comments